TERBENTUKNYA "POSBINDU" DI DESA KEDUNGPOH
administrator 24 November 2016 09:32:24 WIB
Desa Kedungpoh beserta puskesmas membentuk program baru dari pemerintah pusat yaitu POSBINDU yang kegiatannya sudah dibentuk di dusun kedungpoh kulon pada Rabu, 23 NOVEMBER 2016.
POSBINDU berdasarkan pengertian dari kementrian kesehatan adalah: kegiatan yang melibatkanperan serta masyarakat dalam rangka deteksi dini, pemantauan dan tindak lanjut dini faktor risiko penyakit tidak menular secara mandiri dan berkesinambungan.
POSBINDU adalah program baru dari pemerintah pusat dan pelaksannya adalah masyarakat ditingkat desa. POSBINDU menangani penyakit tidak menular (PTM). Penyakit yang tidak menular ini tidak banyak diperhatikan oleh pemerintah maka dari itu sekarang pemerintah berusaha memperhatikan PTM ini dengan membuat program baru yaitu POSBINDU. Kegiatan POSBINDU ini dari masyarakat dan untuk masyarakat, karena semua kegiatan dalam pelaksanaan POSBINDU oleh masyarakat.
Manfaat dibentuknya POSBINDU adalah membudayakan gaya hidup sehat, meningkatkan kesejahteraan hidup bagi mereka yang sudah berumur, termasuk juga lansia dan lebih di kedepankan terhadap kontrol PTM. Contoh penyakit tidak menular seperti darah tinggi, diabetes, obesitas, asam urat, dll.
Dengan dibentuknya POSBINDU tersebut semoga tingkat gaya hidup sehat, kesejahteraan masyarakat di desa kedungpoh semakin baik. Mari kita sukseskan program baru dari pemerintah.
Dokumen Lampiran : TERBENTUKNYA POSBINDU DI DESA KEDUNGPOH
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Kombespol Noer pimpin penanaman Bawang Merah Kelompok Tani Ngudi Makmur 2 Klayar
- ANTISIPASI MEGATHRUST, BMKG DAN POL PP LAKUKAN PEMBINAAN JAGA WARGA
- PAUD/KB Al-Hikmah Sinom kunjungi pemkal Kedungpoh
- perkal no 3 tahun 2024 tentang perubahan anggaran pendapatan dan belanja kalurahan Kedungpoh TA 2024
- RASUL KEDUNGPOH, SIMAK JADWALNYA
- Mendekati sempurna, hasil monev Aku Hatinya PKK Kalurahan Kedungpoh tingkat Provinsi mewakili GK
- Lounching Greenhouse Melon 2 Lumbung Mataraman Kedungpoh, Walikota Jogja Tanam Melon