Kedungpoh Menjadi Tujuan Wisata Edukasi Pertanian

17 Desember 2023 08:39:56 WIB

Kedungpoh(sida)Lumbung Mataraman Kedungpoh menjadi viral setelah kedatangan Sri Sultan Hamengkubuwono X beberapa waktu yang lalu. Wisata edukasi pertanian ditempat tersebut menjadi daya tarik bagi wisatawan baik lokal gunungkidul maupun luar gunungkidul, bahkan banyak wisatawan yang hadir dari luar DIY.

Termasuk diantaranya Pemerintah Desa Surajaya, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang yang melakukan kunjungan dalam rangka study tiru upaya ketersediaan dan cadangan pangan nabati. Hadir satu rombongan bersama lembaga desa dan kelompok tani kunjungan diawali paparan materi dan tanya jawab terkait Pembangunan dan pengelolaan Lumbung, dilanjutkan dengan melihat ke lapangan terkait unit-unit produksi.

Sekretaris Desa Surajaya mengungkapkan pengelolaan lumbung mataraman sangat bagus dan berharap bisa ditiru di Surajaya. “Semoga bisa meningkatkan ketahanan pangan di Desa Surajaya”tandasnya.

Ditemui terpisah Didik Purnomo selaku Direktur Lumbung Mataraman membeberkan bahwa banyak sekali program wisata yang ditawarkan di Lumbung Mataraman, antara lain wisata edukasi pertanian, pelatihan pertanian (anggur, melon, cabai, pembuatan pupuk, pembibitan dll), paket outbond, paket penelitian dll. Beliau berharap selain menjadi ketahanan pangan, Lumbung Mataraman juga eksis didunia wisata pertanian. Untuk reservasi bisa menghubungi Didik Purnomo 083112077807 (direktur), Sutejo 081327547158 (manager sdm), Kolib 085770511902 (pemasaran)#kol23

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung